BERITA TEKNO | HARGA LAPTOP & HP

Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop

Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2 GB, Memori Internal 16 GB, Android Lollipop : Smartphone Lenovo A6010 sebenarnya sudah diperkenalkan sejak beberapa tahun lalu tepatnya pada bulan September 2015 yang menjadi penyempurna dari seri ponsel terdahulunya yaitu Lenovo A6010. Sebagai penyempurna dari type ponsel sebelumnya, ponsel ini sudah dilengkapi dengan kamera utama berlensa 13 MP yang merupakan spesifikasi yang lebih besar dari seri Lenovo A6010, kerennya lagi ponsel Lenovo A6010 Plus sudah didukung dengan teknologi jaringan 4G LTE. Ponsel Lenovo A6010 memang diciptakan khusus untuk para kalangan menengah kebawah.

Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop

Walaupun smartphone Lenovo A6010 Plus ditujukan untuk kalangan menengah kebawah, namun spesifkasi dan fitur yang dimiliki oleh ponsel ini terbilang lengkap dan mumpuni. Dibekali dengan perangkat lunak sistem operasi Android Lollipop lengkap beserta fitur-fitur terbaru. Untuk sobat yang tertarik dengan ponsel besutan Lenovo yang satu ini, silahkan membaca ulasan lengkapnya yang akan kami berikan informasinya dibawah ini.

Review HP Lenovo A6010 Plus
Pada sektor layar, ponsel cerdas Lenovo A6010 dibekali dengan bentangan layar seluas 5 inchi yang didukung dengan teknologi layar berjenis IPS Capacitive Touchscreen dengan kedalaman warna sejumlah 16 jtua warna. Layarnya ini mampu menghasilkan resolusi berukuran 720 x 1280 pixels HD dengan kerapatan layar mencapai 294 ppi yang tentunya layar ponsel ini mampu menghasilkan tampilan yang begitu tajam dan jernih. Layarnya pun sudah didukung dengan fitur multitouch yang terbilang responsif dan sayangnya memang pada layar dari ponsel Lenovo A6010 Plus belumlah disertakan dengan pelindung layar seperti anti gores, jadi sobat perlu membeli anti gores secara terpisah yang bisa sobat pasangkan pada layar ponsel Lenovo A6010 Plus.

Baca Juga : Harga HP Lenovo Terbaru Tahun 2017 All Type 

Kemudian untuk sektor design atau tampilan, ponsel Lenovo A6010 mempunyai tampilan yang simple namun tetap elegant yang mana bagian terluar ponsel ini dibalut dengan material berbahan plastik yang sudah tersedia dengan beragam varian warna seperti warna putih, hitam, kuning lengkap beserta sudut-sudut yang berbentuk elips yang sudah dilengkap dengan 3 tombol navigasi pada bawah layarnya. Smartphone Lenovo A6010 Plus mempunyai dimensi lengkap 141 mm x 70 mm x 8.2 mm dengan bobot 128 gram. Bisa dikatakan ponsel ini mempunyai ukuran atau bentuk yang cukup nyaman ketika digenggam atau dinavigasikan dengan cara satu tangan.

Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop

Walaupun smartphone Lenovo A6010 Plus diperuntukkan untuk sektor menengah kebawah, namun ponsel ini pun memiliki beberapa kelebihan yang salah satunya terletak pada konektivitasnya yang mana ponsel ini sudah disediakan fitur Dual SIM dengan tipe MicroSIM yang dapat digunakan secara bersamaan. Selain itu keunggulan lainnya ponsel ini sudah support dengan teknologi jaringan 4G LTE dengan kecepatan akses data mencapai 150 Mbps (download) dan 50 Mbps (upload). Bilamana area sobat belum bisa mengakses jaringan 4G LTE, smartphone Lenovo yang satu ini sudah mensiasatinya dengan menyiapkan jaringan alternatif yang hampir sama speednya yaitu 3G HSDPA dengan speed HSPA yang bisa sobat gunakan untuk membuka internet seperti Google, Facebook, Instagram atau lainnya. Dan pada ponsel ini pun sudah dilengkapi pula dengan jaringan berjenis 2G GSM yang bisa sobat gunakan juga untuk berselancar di dunia maya dengan koneksi yang berjenis GPRS-EDGE. Sedangkan untuk koneksi jarak dekat, ponsel Lenovo A6010 Plus sudah dilengkapi dengan fitur Hotspot, Wifi, Bluetooth, GPS, microUSB, aplikasi browserd dan fitur menarik lainnya.

Baca Juga : Harga HP Lenovo Terbaru Tahun 2017 All Type 

Sedangkan agar ponsel ini mampu memberikan performa yang gahar nan tangguh, pada sektor dapur pacunya sudah dipasangkan dengan beragam komponen berspesifikasi gahar pula. Untuk processornya sudah dipasangkan dengan Processor Quad Core Cortex A-53 dengan speed 1.2 Ghz yang sudah dipadukan bersama Chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410. Agar smartphone ini bisa berjalan secara quick respon, pihak Lenovo sudah membenamkan RAM berkapasitas 2GB pada jeroan ponsel ini. Kemudian agar smartphone ini mampu memberikan kualitas grafis yang bisa diandalkan, ponsel Lenovo A6010 Plus sudah dibekali dengan komponen GPU Adreno 306 yang tentunya mampu memberikan kualitas grafis yang lembut, nyaman dipandang mata dan tentunya lebih terlihat realistis.

Dan agar semua komponen tangguh ini dapat bekerja sebagaiman mustinya, Smartphone Lenovo A6010 Plus sudah di instalkan dengan sistem operasi Android Lollipop v. 5.1 lengkap beserta perangkat lunak antar muka (UI) Lenovo Vibe 2.0 yang mampu memberikan tampilan menu yang menawan dan mengagumkan. Agar para pecinta ponsel Lenovo A6010 Plus tetap bisa menyimpan file dalam jumlah banyak, ponsel ini pun sudah dibekali dengan memori internal berkapasitas 16 GB, yang mana kapasitas media penyimpanan data ini masih bisa sobat perbesar sampai dengan batas maksimal 32 GB dengan memanfaatkan fitur microSD yang bisa sobat gunakan untuk menyimpan file-file kesayangan atau penting seperti foto, video, musik, gambar, atau beragam aplikasi android yang sudah sobat unduh dari menu Play Store.

Yang menjadi pembeda smartphone Lenovo A6010 Plus dengan Lenovo A6010 yaitu terletak pada sektor kameranya. Yang mana pada ponsel cerdas Lenovo A6010 Plus pada bagian belakangnya sudah ditanamkan dengan kamera berlensa 13 MP lengkap beserta fitur-fitur keren seperti LED Flash, Autofocus yang bisa sobat manfaatkan untuk bisa mendapatkan kualitas foto yang mengagumkan dan bisa sobat banggakan. Kamera utamanya ini pun bisa sobat gunakan untuk merekam video dengan kualitas yang sama-sama mengagumkan tentunya dengan kualitas video record yaitu 1080@30fps. Dan untuk sobat yang hobi sekali dengan selfie, sobat bisa memanfaatkan kamera depan dari ponsel Lenovo A6010 Plus yang sudah dibekali dengan lensa berukuran 5 MP yang mampu memberikan kualitas foto selfie yang mengagumkan pula. Kamera depan yang terdapat pada ponsel ini selain bisa sobat gunakan untuk selfie, kamera depannya ini pun bisa sobat manfaatkan untuk aktifitas video call, rekam video selfie, ataupun video chat.

Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop

Ponsel cerdas Lenovo A6010 Plus bukan saja mempunyai kelebihan pada bagian kamera utamanya, kelebihan lainnya sobat bisa temukan pada kualitas audio yang mampu dihasilkan dari ponsel ini. Yang mana ponsel Lenovo A6010 Plus sudah dibekali dengan audio berkualitas jernih yaitu Dolby Atmos yang bisa sobat buktikan sendiri kualitas audinya, jika menurut informasi yang kami dapat, kualitas audionya ini bisa mirip sekali dengan kualitas audio yang terdapat pada bioskop-bioskop ternama yang ada di tanah air ini. Ditambah ponsel ini pun sudah dilengkapi dengan stereo speaker yang tentunya bisa mengeluarkan kualitas suara yang menggelegar dan nyaman sekali ketika digunakan untuk mendengarkan musik kesayangan.

Dari beberapa kelebihan yang terdapat pada ponsel Lenovo A6010 Plus, ternyata ponsel ini pun masih memiliki kekurangan, memang kekurangan ini tergolong wajar karena memang ponsel ini dibandrol dengan harga murah nan terjangkau, Kekurangannya yaitu terletak pada kapasitas baterainya yang hanya berdaya 2300 mAH yang bisa menghidupkan smartphone ini selama 348 jam dalam mode siaga, dan mampu menghidupkan selama 24 jam dalam mode bicara.

Baca Juga : Harga HP Lenovo Terbaru Tahun 2017 All Type 

Untuk sobat yang tertarik dengan ponsel Lenovo yang satu ini, alangkah baiknya jika sobat mengetahun informasi lengkap seputar spesifikasi lengkap yang terdapat pada ponsel Lenovo A6010 Plus dan informasinya bisa sobat lihat dibawah ini.

Spesifikasi Lengkap HP Lenovo A6010 Plus
Dimensi Ponsel : 141 mm x 70 mm x 8.2 mm
Bobot : 128 gram
Sim Card : Dual SIM (Micro-SIM, dual stand-by)
Luas Layar : 5.0 inchi
Resolusi Layar : 720 x 1280 pixels (-294 ppi pixel density)
Teknologi Layar : IPS Capacitive Touchscreen, 16M Colors
Multi Touch : Yes
User Interface (UI) : Lenovo Vibe 2.0
Protection Layar : No
2G Network : GSM 900/ 1800/ 1900 - SIM 1 dan SIM 2
3G Network : HSDPA
4G Network : LTE
Speed : HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
GPRS : Yes
EDGE : Yes
Sistem Operasi : Android Lollipop v.5.1
RAM : 2 GB
Chipset : Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410
Processor : Quad Core 1.2 Ghz Cortex-A53
GPU : Adreno 306
Memori Internal : 16 GB
Memori Eksternal : up to 32 GB with microSD
WLAN : Wifi 802.11 b/g/n, hotspot
Bluetooth : v.4.0, A2DP
GPS : Yes, with A-GPS
USB : microUSB v.2.0
Radio : FM Radio
Alert Type : Vibration, MP3, WAV Ringtones
Loud Speaker : Yes, Witih Stereo Speaker
3.5 mm Jack : Yes, Dolby Atmos
Kamera Utama : 13 MP, 4128 x 3096 pixels
Fitur : Autofocus, Led Flash, Geo Tagging, Touch Focus, Face Detection
Video : 1080p@30fps
Kamera Selfie : 5 MP
Sensors : Proximity, Accelerometer
Messaging : SMS (threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Java : No
Browser : HTML 5
Varian Warna : Putih, Hitam dan Kuning
Fitur Lainnya : Active Noise Cancellation with dedicated mic, MP4/H.264 player, MP3/WAV/eAAC+/FLAC player, Photo/video editor, Document viewer
Battery : 2300 mAH, Li-Ion
Waktu Bicara : Up to 24 Hours (3G)/ Up to 12 Hours (3G)
Stand-by : Up to 348 h (2G)/ Up to 288 Hours (3G)


Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017
Harga Baru HP Lenovo A6010 Plus : -
Harga Bekas HP Lenovo A6010 Plus : Rp. 1.2 Jutaan
Sebagai smartphone yang mengincar pasa kelas menengah bawah, ponse pintar Lenovo A6010 Plus ini memang terbilang mempunyai spesifikasi beserta fitur yang terbilang mumpuni dan tangguh. Memang untuk smartphone baru dari Lenovo A6010 Plus sudah tidak tersedia, dan sekarang hanya tersisa yang bekas saja, dan untuk harga bekas dari ponsel pintar Lenovo A6010 Plus terutama di tahun 2017 ini dibandrol pada angka Rp. 1.2 Jutaan saja yang bisa sobat dapatkan yang sudah tersedia dengan beragam warna seperti warna putih, hitam dan kuning.

Baca Juga : Harga HP Lenovo Terbaru Tahun 2017 All Type 

Sampai disini dulu ulasan singkat seputar Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk sobat-sobat semua. Terima kasih dan Salam www.infocarihape.com.

Baca Juga :

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Harga HP Lenovo A6010 Plus Tahun 2017 Lengkap Dengan Spesifikasi, Kamera 13 MP, RAM 2GB, Memori Internal 16GB, Android Lollipop"

Post a Comment